Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil 1 Lakukan Kunjungan Ke SAMSAT Bone Bolango

Info Gorontalo - Anggota DPRD Provinsi Gorontalo dari Daerah Pemilihan Satu Kota Gorontalo melakukan kunjungan lapangan ke kantor Samsat Bone Bolango untuk memantau pendapatan dari hasil pajak kendaraan bermotor.

Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pengawasan DPRD terhadap peningkatan target pendapatan daerah.

Anggota DPRD Fikram Salilama menyatakan bahwa Samsat Bone Bolango telah berhasil mencapai target bahkan sudah melebih target yang ditetapkan, dan ini perlu diapresiasi oleh Gubernur.

Simak video selengkapnya..